Jumat, 28 Februari 2025 15:55 WIB

Webinar Terapis Wicara, Intervensi terapi wicara untuk gangguan makan dan menelan pada bayi baru lahir dan dewasa, berdasarkan praktik terbaik

6

Sukoharjo (28/02) - Ikatan Terapis Wicara Indonesia (IKATWI) adalah organisasi profesi yang mewadahi seluruh Terapis Wicara di Indonesia agar dapat memberikan pelayanan terapi wicara yang bermutu, profesional dengan menjunjung tinggi kode etik, serta peningkatan kemampuan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi Terapis Wicara, melalui penetapan etika profesi, kompetensi profesi dan kemandirian profesi Terapis Wicara. Ali Achyar, A.Md. TW selaku Penanggung jawab kegiatan dan juga terapis wicara RSO Soeharso menyelenggarakan kegiatan wibinar yang dilakukan secara Daring dan dihadiri 287 Peserta Profesi Terapis Wicara maupun Mahasisa Terapis Wicara Seluruh Indonesia. Sebagai Narasumber kegiatan ini adalah Bapak Ujang Salim, A.Md.TW, SKM dengan Materi “Intervensi Gangguan Makan dan Menelan Pada Pasien Dewasa“, dan Ibu Fajar Aryani, S.Tr.Kes dengan Materi “Intervensi Gangguan Makan dan Menelan Pada Pasien Neonatus“ dan Anisa Nurul Rahmi, A.Md. Kes selaku Moderator .