Jakarta (02/12) – Sebanyak 43 orang terdiri dari 4 jenjang ahli utama, 3 jenjang ahli madya, 29 jenjang ahli muda, dan 7 jenjang pertama, telah dilantik dan diambil sumpahnya sebagai Pejabat Fungsional di lingkungan Direktorat Jenderal Kesehatan Lanjutan Kementerian Kesehatan RI pada Selasa, 2 Desember 2025. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring di Ruang Rapat A Gedung Adhyatma Lantai 5 dan diikuti secara daring oleh peserta dari Unit Pelaksana Teknis (UPT).
Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Kesehatan Lanjutan, dr. Azhar Jaya, S.H., SKM, MARS menegaskan bahwa jabatan fungsional menuntut kompetensi profesional dengan keahlian dan keterampilan khusus. Semakin tinggi jenjang jabatan, semakin besar pula tanggung jawab yang diemban. Momentum pelantikan ini juga menegaskan legitimasi peran baru para pejabat dalam mendukung peningkatan kapasitas kelembagaan dan pengembangan karier ASN di lingkungan Kementerian Kesehatan.
Di akhir sambutannya, Dirjen Kesehatan Lanjutan berharap para pejabat yang dilantik dapat bekerja dengan sungguh-sungguh, bertanggung jawab, dan berintegritas, serta menjunjung tinggi nilai kejujuran. Beliau juga menekankan pentingnya mematuhi seluruh peraturan yang berlaku dan menjaga kehormatan negara, Kementerian Kesehatan, serta martabat sebagai Aparatur Sipil Negara.