Kamis, 22 Januari 2026 15:16 WIB

Kunjungan Delegasi Monash University ke RSPON Prof Dr dr Mahar Mardjono Jakarta

Responsive image
Humas - RS Pusat Otak Nasional Prof. Dr.dr.Mahar Mardjono Jakarta
51

Jakarta (21/1) - Kunjungan delegasi Monash University ke RSPON Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta menjadi momentum penting dalam rangka diskusi strategis mengenai pengembangan Digital Health, pemanfaatan teknologi informasi, serta peluang kolaborasi riset dan inovasi di bidang pelayanan kesehatan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 21 Januari 2026, di Ruang Rapat Struktural Gedung C Lantai 11 (Gedung Pendidikan).

Delegasi Monash University dipimpin oleh Professor Chris Bain, Professor of Practice dan Digital Health Theme Lead dari Faculty of Information Technology (FIT) Monash University. Dalam pemaparannya, Professor Chris Bain menjelaskan bahwa Digital Health merupakan salah satu fokus utama riset Monash University yang bertujuan menciptakan dampak nyata dalam operasional rumah sakit melalui integrasi teknologi informasi, analitik data, dan kecerdasan buatan.

Berbagai topik strategis dibahas, antara lain pemanfaatan teknologi digital untuk visualisasi waktu tunggu pasien di Instalasi Gawat Darurat, pengembangan data klinis yang dapat ditindaklanjuti bagi tenaga medis, optimalisasi sistem informasi kesehatan untuk manajemen alur pasien, serta penerapan Artificial Intelligence dalam analisis citra medis, deteksi dini penyakit, dan pengolahan data berbasis federated learning yang tetap menjaga keamanan dan privasi data pasien.

Selain itu, Diskusi juga mencakup penguatan keamanan informasi kesehatan, pemanfaatan teknologi digital dalam medical imaging, serta dukungan teknologi informasi untuk kegiatan pendidikan dan penelitian melalui platform pembelajaran dan sistem pendukung riset. Dari pihak RSPON Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta, pertemuan ini dihadiri oleh dr. Reza Aditya Arpandy, Sp.N, Subsp. NIOOO(K) selaku perwakilan direksi, bersama jajaran pimpinan dan pejabat struktural lainnya yang terlibat aktif dalam diskusi.

Melalui kunjungan ini, RSPON Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta berharap dapat menjajaki peluang kerja sama strategis dengan Monash University guna mendukung transformasi layanan kesehatan yang lebih efisien, aman, dan berorientasi pada peningkatan mutu layanan serta keselamatan pasien, sekaligus memperkuat peran RSPON  Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta  sebagai pusat rujukan nasional yang adaptif terhadap perkembangan teknologi dan inovasi global.