Senin, 28 Oktober 2024 15:38 WIB

Giat Upacara Hari Sumpah Pemuda Di RSPG

Responsive image
IR - RS Paru Dr.M. Goenawan Partowidigdo Cisarua
66

Bogor (28/10) - RSP Goenawan Partowidigdo menggelar upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda di lapangan parkir gedung administrasi umum. Upacara dimulai pukul 07.30 WIB dan dihadiri oleh seluruh pegawai dan Civitas Hospitalia RSP Goenawan Partowidigdo.

Dalam sambutannya, Direktur Utama RSP Goenawan Partowidigdo yang disampaikan oleh Plt. Direktur Medik dan Keperawatan, dr. Suwarga Adam dengan membacakan teks pidato Menteri Pemuda dan Olah Raga, menekankan pentingnya semangat Sumpah Pemuda dalam mempersatukan bangsa dan kolaborasi bersama seluruh komponen pemuda guna tercapainya orkestrasi dan indeks pembangunan pemuda (IPP) selaras dengan tema peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun 2024, yaitu "Maju Bersama, Menuju Indonesia Raya".

Rangkaian giat ini juga diisi diantaranya adalah dengan pembacaan hasil kongres pemuda tahun 1928 (teks Sumpah Pemuda), menyanyikan Bangun Pemuda Pemudi dan Satu Nusa Satu Bangsa sebagai bentuk semangat dan gelora kepemudaan serta penghormatan terhadap nilai - nilai kebangsaan.

Melalui peringatan ini, diharapkan segenap pegawai dapat lebih menginternalisasi makna perjuangan para pemuda dalam konteks pelayanan kesehatan dan pengabdian kepada masyarakat. Upacara berlangsung khidmat dan diakhiri dengan do'a.