Jakarta (29/10) – Bertepatan dengan perayaan World Stroke Day atau Hari Stroke Sedunia 2024, Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta meluncurkan pelayanan terbaru yaitu Comprehensive Carotid Center. Kegiatan yang digelar bersamaan dengan workshop dan seminar gratis yang dihadiri oleh dokter dari berbagai rumah sakit jejaring nasional dan pakar stroke terkemuka dari dalam dan luar negeri di Ruang Auditorium Lantai 16 gedung B Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta.
Dalam peluncuran Layanan Comprehensive Carotid Center ini dihadiri oleh Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan Kementerian Kesehatan (drg. Yuli Astuti Saripawan, M.Kes) yang memberikan sambutannya tentang upaya penanganan stroke sejak dini harus terus dilakukan, salah satunya adalah mengedukasi masyarakat terkait gejala awal penyakit stroke, diharapkan masyarakat terutama keluarga mampu memahami dan mewaspadai gejala tersebut untuk meminimalisir terjadinya stroke. Direktur Utama Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta (dr. Adin Nulkhasanah, Sp.S., MARS) juga menyampaikan dalam sambutannya bahwa Layanan Comprehensive Carotid Center ini menjadi kunci dalam upaya pencegahan stroke dan diharapkan mampu menurunkan angka kecatatan dan kematian yang disebabkan oleh stroke.
Sebagai bagian dari upaya peningkatan layanan ini, Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta bekerja sama dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) dalam mengembangkan Carotid Artery Model. Dijelaskan dalam konferensi pers oleh Pakar Teknik Biomedia dan Neuroscience dari ITB (Muhammad Shiddiq Sayyid Hashuro, S.T, M,Eng., Ph.D.) bahwa model ini merupakan yang pertama di Indonesia yang mampu mensimulasikan arteri karotis dengan kondisi mendekati yang ada pada tubuh manusia guna membantu para ahli dalam mempersiapkan tindakan operasi pada arteri karotis secara lebih efektif dan presisi.