Jumat, 15 November 2024 00:20 WIB

RSOMH Bukittinggi Gelar Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60

Responsive image
Humas - RS Otak Dr.Drs.M. Hatta Bukittinggi
50

Bukittinggi (12/11) - RS Otak DR. Drs. M. Hatta Bukittinggi (RSOMH) melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60. Kegiatan yang berlangsung dengan khidmat ini dihadiri oleh berbagai perwakilan dari seluruh unit di RSOMH, termasuk dokter spesialis, dokter umum, serta staf dari berbagai bagian dan instalasi di rumah sakit.

Direktur Perencanaan, Keuangan, dan Layanan Operasional RSOMH, Hilda Roza Ak, M.Si selaku Inspektur Upacara, memimpin jalannya upacara. Dalam kesempatan tersebut, beliau juga membacakan pidato resmi dari Menteri Kesehatan Republik Indonesia. Dalam amanat yang disampaikan, Menteri Kesehatan menyampaikan pentingnya kolaborasi seluruh elemen masyarakat dalam mencapai target Indonesia Emas 2024.Menteri Kesehatan Republik Indonesia dalam pidatonya juga mengapresiasi dedikasi seluruh tenaga kesehatan yang berperan penting dalam pembangunan kesehatan Indonesia dan mengajak masyarakat untuk membudayakan pola hidup sehat demi Indonesia Emas 2024

Upacara peringatan HKN ke-60 ini diharapkan mampu memperkuat semangat dan dedikasi seluruh civitas hospitalia RSOMH Bukittinggi dalam mewujudkan pelayanan kesehatan yang lebih baik. Semangat HKN menjadi momentum untuk memperkokoh kolaborasi dalam mendukung tercapainya masyarakat sehat dan sejahtera.